Hubungan dekat antara anak dengan orang tua akan membentuk ikatan emosional antara anak dan orang tua. Biasanya hubungan ini akan berlangsung dalam jangka waktu yang lama bahkan dapat berlanjut ke generasi setelahnya. Kedekatan orang tua adalah fungsi adaptif yang bisa menyediakan tempat bagi anak untuk berinteraksi dengan lingkungan yang lebih luas nantinya. Kedekatan ini dapat membuat anak merasa bahwa mereka memiliki keluarga yang hangat, dan dapat dijadikan tempat untuk bercerita. Namun seiring berkembangnya jaman, orang tua yang sibuk bekerja terkadang tidak memperdulikan hal tersebut, saking sibuknya mereka, tak jarang anak diasuh oleh asisten rumah tangga, yang membuat anak lebih dekat dengan pengasuhnya.
Pada Selasa, 10 Januari 2023 pada pukul 07.30-09.40 WIB program studi Psikologi Islam mengadakan penyuluhan ini untuk membangun kembali kesadaran akan pentingnya kelekatan dengan anak. Lokasi penyuluhan bertepatan di aula TK Negeri Pembina, kegiatan ini berjalan dengan lancar dari penyampaian materi, sesi diskusi disambut dengan keantusiasan pada peserta, dan saling berbagi pengalaman dalam memberikan pola asuh pada anaknya, secara tidak langsung kami juga mendapatkan ilmu dari mereka yang pastinya akan berguna untuk masa depan.
Penulis : Aulia Chairunisa
Editor : Nabila