Setiap anak mengalami proses perkembangan, baik dari segi fisik maupun psikis, oleh karena itu anak memerlukan stimulasi atau rangsangan agar tahapan perkembangan berhasil dengan sempurna. Perkembangan motorik secara umum dibagi dua, yaitu motorik kasar dan motorik halus. Motorik kasar melibatkan partisipasi gerakan otot-otot besar aktif, sedangkan motorik halus terkait dengan gerakan yang lebih halus dan melibatkan otot-otot kecil. Nah, mahasiswa Psikologi Islam membuat kegiatan implementasi program stimulasi motorik anak untuk untuk mengembangkan keterampilan motorik halus, meningkatkan keseimbangan postur tubuh dan tentunya untuk merangsang perkembangan otak dan kognitif anak.
Pada Jumat, 09 Juni 2023 pada pukul 07.30-09.10 dilakukan kegiatan penyuluhan untuk meningkatkan fisik anak melalui aktivitas simulasi motorik yang terencana dan terstruktur dengan 4 kegiatan di dalamnya. Kegiatan ini terselenggara dengan baik sampai dengan selesai, yang diikuti oleh 38 peserta yang merupakan siswa/siswi di KB perempuan Mujahidin yang memiliki rentang usia 2-4 tahun. Diselenggarakannya kegiatan ini bermanfaat untuk mengembangkan keterampilan motorik kasar mereka dengan efektif dan meningkatkan perkembangan fisik mereka. Stimulasi motorik kasar pada anak-anak sangat penting untuk membantu mereka dalam aktivitas sehari-hari, seperti berjalan, berlari, dan bermain.
Penulis : Aulia Chairunisa Yaumil Indah
Editor : Nabila